Bin Cigar |
.BIN Cigar, bagi sebagian masyarakat Jember nama perusahan cerutu ini sudah tidak asing lagi. Saya saja hampir tiap hari lewat didepannya, ya memang tempatnya diposisi strategis dipinggir jalan jalur utama menuju terminal Tawang Alun tentu saja semua pengguna jalan akan sangat mudah mengenali sekaligus menggundang tanya bagi warga baru yang melewati jalan utama ini. Bagi pengguna jalan yang kebetulan menoleh gerbang utama perusahaan cerutu bertuliskan Bin Cigar pasti akan bertanya dalam hati perusahaan apa gerangan ? Itu pasti guys saya saja juga begitu hihi.
Itulah makanya saya menulis artikel ini jika kalian berkunjung ke Jember ato mencari wisata edukasi creative ini bisa jadi pilihan ya.
Saya lanjutkan cerita sejarah Bin Cigar
biar gak penasaran !!
Fakta
dilapangan meski masih banyak warga Jember sendiri tak banyak yang tahu jika didaerahnya
ada perusahaan cerutu. Kalo gak percaya bisa dibuktikan !!
Menjadi pilihan salah satu wisata edukasi creative Bin Cigar merupakan satu perusahaan lokal yang go Internasional , seringkali dikunjungi baik wisatawan lokal mupun mancanegara sebagai salah satu perusahaan penghasil cerutu terbaik nomor 2 didunia.
Awal didirikannya perusahaan belom bersifat komersil hanya setiap paginya para pekerja membuat cerutu sesuai dengan permintaan pak Kahar dengan komposisi dan rasa yang berbeda setiap harinya. Pak Kahar sendiri yang mengoreksi dan mengomentari rasa setiap cerutu yang di buat, apabila dirasa sudah pas maka pak Kahar akan mematenkan pembuatan sesuai selera pak Kahar setiap harinya dilakukan terus menerus hingga pada tahun 2014 tepatnya pada tanggal 23 Juli 2014 barulah launcing perusahaan dengan mematenkan 10 sampai 15 rasa cerutu yang berbeda, awalnya perusahaan berbentuk CV dibawah naungan dan pengawasan menegement perusahaan TTN (Tarutama Nusantara). Ketika dirasa berkembang dan penjualan yang terus meningkat mulai dilakukuan pengurusan menjadi PT pada akhir 2017 dan dipatenkan menjadi PT BIN CIGAR pada awal tahun 2018 yang mana perusahaan ini berdiri sendiri atau menjadi independen (melepaskan diri dari TTN) tetapi tetap dengan pemilik yang sama hanya saja manajemennya yang berbeda dan sampai sekarang produk ceruru yang dipatenkan sekitar 29 sampai 30 produk cerutu berserta komposisinya.
Tembakau yang digunakan untuk pembuatan cerutu di BIN CIGAR ini merupakan tembakau khusus dari varietas benih Havana (Havana Seeds) yang ditanam di Jember. Benih ini hanya ada satu perusahaan yang melakukan penanaman dan menggunakan sebagai bahan baku cerutu di Indonesia. Benih ini berasal dari Kubah. Penanamannya penuh perjuangan, setelah 10 tahun baru berhasil menghasilkan tembakau yang bagus dari benih Havana (Havana Seeds) yang mana dikembangkan dan di research sendiri. Tidak hanya benih tersebut yang ditanam tetapi benih tembakau lokal.
Tenaga kerjanya sendiri kebanyakan dari warga sekitar sawah tembakau, ada juga yang di didik turun-temurun dari keluarganya dan ada pula yang dari Sukowono, Panti, Balung, Gebang, dsb. Ada pembagian bidang sendiri untuk pekerja dilapangan ini, seperti: pekerja pembukaan lahan, pemetaan, penanaman,dll. Kebanyakan pekerjanya dibagian produksi adalah perempuan karena lebih teliti dan bekerja dengan perasaan. Sedangkan karyawan di PT BIN CIGAR sendiri dilakukan open recruitment sesuai bidang yang dibutuhkan. Sawah dari BIN CIGAR ini ada di daerah Mumbul, Curah Nongko, Ajung dan beberapa daerah sekitar Jember lainnya.
Untuk pembuatan cerutunya tidak bisa langsung diproses packaging karena banyak proses yang harus dilalui. Hal tersebut dikarenakan lapisan luar cerutu yang digunakan masih dalam keadaan basah. Setelah 3 bulan baru bisa dilakukan proses packaging. Dari awal proses pembuatannya dibutuhkan 320 sentuhan mulai dari penanaman hingga pengemasan. Sedangkan, tembakau yang baru dipanen tidak bisa langsung diproses harus menunggu sekitar setahun baru bisa diproses menjadi cerutu.
Ini nih beberapa proses pembuatan cerutu yang mesti dilalui:
1.
Seeding
2.
Plantation
3.
Harvesting
4.
Curing
5.
Sorting
6.
Marking cigar
7.
Packing
8.
Selling
Berikut jenis cerutu yang diproduksi oleh
Bin Cigar
Ada 4 jenis cerutu yang diproduksi, yaitu:
1.
Exclusive Cigar biasanya digunakan untuk
sovenir pejabat dan lain-lain.
2.
Premium Cigar terkadang juga digunakan untuk
sovenir.
3. Medium Cigar. Jenis ini dibuat karena tidak
semua orang berminat untuk mencoba cerutu.Harga dari medium ini juga tidak
terlalu mahal.
4.
Low Cigar biasanya digunakan oleh pemula dan harganya sangat murah
untuk ukuran cerutu.
price Bin Cigar |
Sedang manfaat dari cerutu sendiri adalah untuk memperlancar
peredaran darah dan mengurangi
stress.
Bagi anda yang belum pernah mencoba menghisap cerutu,, paparan saya bisa
jadi rekomendasi untuk mencoba cerutu tentunya
.
Di BIN CIGAR sendiri juga membuka diri untuk umum (destinasi wisata kreatif) akan tetapi mereka memiliki syarat (regulasi) yang harus di penuhi setiap pengunjung sesuai dengan urgentsitasnya masing-masing. Wisatawan yang berkunjung bisa langsung melihat dan mengikuti proses pembuatan cerutu. Berdasarkan karakteristik pariwisata kreatif BIN CIGAR ini sudah termasuk kategori yang terpilih. Produk yang dihasilkan merupakan salah satu identitas dari Kab. Jember yang ada di Indonesia, cerutu yang dihasilkan memiliki kualitas terbaik nomor 2 di dunia. Dengan predikat ini tentu saja membuat Bin Cigar menjadi tujuan bagi kunjungan tamu negara maupun duta wisata bahkan puteri Indonesia.
Bagi wisatawan yang datang akan diajak langsung ke tempat pembuatan cerutu untuk memberikan wawasan
tentang cerutu . Bagi
wisatawan juga diperbolehkan ikut serta untuk semua proses produksinya akan tetapi
tidak boleh ikut serta dalam proses
pengemasannya.
pembuatan cerutu |
Pekerja
lapangan di BIN CIGAR ini juga merupakan warga sekitar tetapi
adapula yang berasal dari daerah sekitar jember. Tidak ada perusakan lingkungan
yang dilakukaan oleh perusahaan ini justru malah memanfaatkan kekayaan alam
dengan baik dan menjaganya. BIN CIGAR ini termasuk wisata berbasis kreativitas
yang mana sudah tergabung dalam sebuah komunitas destinasi wisata di jember.
BIN CIGAR sering mengikuti beberapa event baik di dalam maupun luar negeri
sebagai proses promosi.
proses pembuatan cerutu |
Berani mencoba Cerutu BIN CIGAR ! yukk datang ke Jember…
22 Komentar
Waah cerutu ya? jadi pingin, hehehe..
BalasHapusYuk langsung merapat ke Jember
HapusJember banget
BalasHapus
BalasHapusSiiip
makasih kunjungannya mb din
BalasHapusMantul
BalasHapusmksh kunjungannya
HapusMantap paparannya, Timur smk 5 ya
BalasHapusiya betul banget
HapusWuoh. Cerutu jember punya 😍
BalasHapus
BalasHapusWah pasti di export ya bu dari deskiripsi harga nya mayan mahal tp kepengn 😁 numpang jejak https://postkomik.github.io/
beli pieces bisa
HapusMantap Bu Nita
BalasHapustrimksh
HapusMenginspirasi sekali.
BalasHapusSemangat biyar artikel e banyak
Contoh sitemap yang bagus https://kata-h.blogspot.com/p/sitemap-kata-kata-hikmah_3.html
makasih supportnya
HapusThanks for sharing! Kunjungan baliknya yaa ke hafizhnabiyyin.blogspot.com
BalasHapusSiap meluncur
BalasHapusKonten yang sangat menarik. #ejak klotscoterss
BalasHapusHadir lagi ah. 2x Hehehe
BalasHapusBaru tahu ada cerutu Jember he he 👍
BalasHapusbisa dicoba mbak widz
BalasHapus